Metronews

Sinergi Awal 2026, DPRD dan Pemkot Jambi Perkuat Kolaborasi Wujudkan Kota Jambi Bahagia

0

0

jambidalamberita |

Rabu, 07 Jan 2026 20:15 WIB

Reporter : Kurniawan

Editor : Wira

Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly bersama Wali Kota Jambi Maulana dan jajaran DPRD usai coffee morning di Rumah Dinas Wali Kota, Rabu 07 Januari 2026.- ist - (Jambidalamberita.id)

Berita Terkini, Eksklusif di Whatsapp

+ Gabung

Jambidalamberita.id, Kota Jambi - Mengawali tahun 2026, hubungan kelembagaan antara DPRD dan Pemerintah Kota Jambi semakin diperkuat melalui langkah strategis yang diinisiasi Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly. 

Upaya tersebut diwujudkan dalam agenda coffee morning bersama jajaran Pemerintah Kota Jambi sebagai sarana mempererat sinergi, silaturahmi, serta kolaborasi lintas lembaga.

Kegiatan yang berlangsung di Rumah Dinas Maulana pada Rabu 07 Januari 2026 ini dikemas dalam suasana santai namun tetap substansial. 

Forum tersebut menjadi ruang dialog terbuka untuk menyamakan persepsi antara legislatif dan eksekutif, khususnya dalam menyelaraskan program pemerintah daerah dengan aspirasi masyarakat yang selama ini dihimpun oleh DPRD Kota Jambi.

Baca Juga:

Penduduk Kota Jambi Terus Bertambah, Kelahiran Tinggi dan Arus Pendatang Jadi Faktor Utama

Hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Wali Kota Jambi, Diza Hazra Aljosha, bersama unsur pimpinan dan anggota DPRD Kota Jambi

Diskusi berlangsung hangat dan konstruktif, mencerminkan komitmen bersama dalam membangun komunikasi yang lebih efektif sejak awal tahun.

Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, menegaskan bahwa coffee morning ini tidak sekadar menjadi ajang silaturahmi, melainkan momentum penting untuk menyatukan pandangan dan langkah antara legislatif dan eksekutif. 

Menurutnya, DPRD menerima berbagai aspirasi masyarakat yang perlu dikawal agar selaras dengan kebijakan Pemerintah Kota Jambi serta berdampak nyata bagi kesejahteraan warga.

Baca Juga:

Parkir Liar Makin Merajalela, DPRD Sungai Penuh Wacanakan Parkir Gratis di Dalam Kota

Ia menekankan bahwa sinergi, komunikasi terbuka, dan kolaborasi berkelanjutan merupakan fondasi utama dalam mewujudkan pembangunan daerah. 

“Awal tahun 2026 kita mulai dengan energi positif. Sinergi, komunikasi terbuka, dan kolaborasi berkelanjutan adalah fondasi penting untuk menata kemajuan daerah dan mewujudkan visi Kota Jambi Bahagia,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kemas Faried juga menegaskan dukungan DPRD terhadap program strategis Pemerintah Kota Jambi, termasuk program unggulan alokasi anggaran 100 juta rupiah per RT.

Meski demikian, fungsi pengawasan tetap dijalankan secara konstruktif dan melibatkan peran aktif masyarakat agar setiap kebijakan benar-benar tepat sasaran.

Sumber :

Share :

KOMENTAR

Konten komentar merupakan tanggung jawab pengguna dan diatur sesuai ketentuan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Komentar

BERITA TERKAIT


BERITA TERKINI


BERITA POPULER